Berita Kader: Pelantikan Pengurus Cabang dan KOHATI HMI Cabang Bulaksumur Sleman Periode 2015-2016

Oleh:
Siti Zakiyah Darajat, S.S *)


Pengurus HMI Cabang Bulaksumur periode 2015-2016

Hari demi hari tidak terasa telah terlewati, datanglah hari dimana menjadi moment yang sangat penting, bersejarah, menegangkan, dan sekaligus membahagiakan.   

Alhamdulillah berkat rahmat Allah yang maha kuasa
kami KOHATI Cabang Bulaksumur Sleman telah dilantik pada 10 Oktober 2015 yang bertempat di Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada. Hari itu kami telah resmi menjadi pengurus dan mengemban amanat yang cukup berat. Seusai pelantikan tersebut kita lanjutkan dengan berdiskusi bersama ketua Pusat Studi Pancasila yaitu, Drs. Heri Susanto, M. Fil dan Ketua Badko HMI Jateng DIY Kanda Husnul Immaduddin, S. IP dengan tema "Meneguhkan Kembali Peran HMI sebagai Gerakan Intelektual Mahasiswa dalam Pembangunan Bangsa" dengan judul "Urgensi Revolusi Spiritual"

Diskusi tersebut menyimpulkan bahwa keadaan negara bahkan HMI sendiri dalam keadaan urgent, dari hal tesebut harus mengambil sikap untuk menciptakan adanya suatu perubahan untuk pembangunan dan perkembangan bangsa. Sikap tersebut dapat kita ambil dengan adanya strategi yang ahrus diterapkan, yaitu merubah keadaan dengan menciptakan hal-hal yang bermanfaat dan menghapuskan hal-hal yang dapat merusak bangsa.

Terima kasih untuk semua pihak yang telah berkontribusi dalam terselenggarkan acara ini. Do'akan Kami Agar Kami Amanah!!!
Pengurus KOHATI HMI Cabang Bulaksumur periode 2015-2016

Jayalah Kohati ;)





*Kabid Ekternal KOHATI Periode 2015-2016

Komentar